Rabu, 21 Januari 2015

Membangun dan mengembangkan modal sosial

Membangun dan mengembangkan modal sosial
   1.      Melalui Kepemimpinan
·         Pemimpin tidak memandang kepemimpinan sebagai pangkat dan gelar saja, tetapi dengan posisi dan tanggung jawab untuk  serangkaian pemangku kepentingan (Irlandia & Hittt 2005)
·         Pemimipin mengambil pendekataan kemitraan
Maksudnya yaitu bahwa pemimpin memandang anggoa sebagai mitra kerja, bukan hanya sebagai bawahan saja yang hanyadapat diperitah kapanpun.
·         Pemimpin bekerja sebagai pelatih  dalam sebuah masyarakat dimana berbagai diantara anggota organisasi membangun energy kolektif yang mengarah ke penciptaan dan berbagai modal intelektual dan pengetahuan.
·         Bersaing dan berkolaborasi dengan perusahaan lain.
Oleh karena itu diperlukan keterampilan  relasional untuk mengembangkan kepemimpinan sehingga tercipta modal sosial yang baik.
   2.      Mengembangkan saluran informasi
Adalah bagaimana perusahaan dapat memfasilitasi terjadinya komunukasi antar bagian dari organisasi/ perusahaan. Komunikasi yang baik akan menghasilkan informasi yang lebih baik pula sehingga dapat dijadikan pertimbangan dalam berbagaihal dalam misal pengambilan keputusan, memberikan saran-saran dll.
   3.      Kepercayaan dan kerjasama
Kerjasama ditimbulkan atas dasar kepercayaan, jadi kepercayaan individu individu dalam organisasi sangatlah penting, karena kepercayaan, orang akan peduli, saling menghormati, membantu satu sama lain, tanggung jawab.
   4.      Menciptakan lingkungan kerja yang baik.
Bagaimana perusahaan / organisasi dapat menciptakan iklim kerja yang nyaman dan aman, sehingga anggota organisasi merasa tenang dalam bekerja.
   5.      Menciptakan hubungan yang stabil antara anggota organisasi
Hubungan stabil antar anggota organisasi dimaksudkan agar anggota tidak keluar daru organisasi.
6.      Pertukaran norma-norma organisasi.
Setiap individu mempunyai nilai-nilai yang berbeda antara satu dengan lainnya, yang ia bawa dari keluarganya maupun lingkungannya, pertukaran ini akan memperkokoh modal sosial dalam organisasi.
   7.      Birokrasi dan peran yang spesifik.

Kebijakan dan peran dari departemen departemen organisasi dalam mengembangakan modal sosial.

0 komentar :

Posting Komentar

 

Blog Archive

Diberdayakan oleh Blogger.